Recent Posts

Sunday, 15 May 2016

Unknown

Pemilihan Mojang Jajaka Saintek 2016



Peserta Fashion Show urutan ke-5 Mahmud Hidayatullah (kiri) dan Devi Vitria (kanan) dari Jurusan Teknik Informatika tampil dalam ajang pemilihan Mojang Jajaka Fakultas Sains dan Teknologi di Aula Student Centre UIN Bandung, Kamis (12/05/2016).

BANDUNG - Dewan Mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi (DEMAF- ST) UIN Bandung menggelar pemilihan Mojang dan Jajaka 2016 di Aula Student Centre UIN Bandung, Kamis (12/05/2016). Pemilihan Mojang Jajaka ini merupakan rangkaian dari acara Saintek Artchipelago 2016 yang digelar dari tanggal 12-14 Mei 2016.

Saintek Artchipelago merupakan acara gebyar seni Fakultas Saintek yang tiap tahunnya selalu diadakan. Ketua pelaksana, Ihsan mengatakan pemilihan Mojang Jajaka ini bertujuan untuk mencari Brand Ambassador Fakultas Saintek.

“Kita juga berusaha menggali potensi-potensi yang dimiliki oleh Mahasiswa Saintek seperti apa,” ujar Mahasiswa Jurusan Teknik Informatika ini kepada Jurnalpos, Kamis (12/05/2016)

Ada tujuh pasang peserta Mojang Jajaka yang mengikuti perlombaan. Masing-masing peserta menunjukan berbagai keahliannya di depan juri dan penonton. Indikator yang dinilai juri adalah berdasarkan intelektual, kecakapan dan bakat.

Menanggapi acara tersebut, Salah satu peserta Jajaka dari Jurusan Agroteknologi, Ilman Nur Syamsudin mengatakan jika pemilihan Mojang dan Jajaka Saintek ini bisa menjadi ajang untuk menyalurkan bakat.

“Finalis harus diseleksi dengan teliti, karena akan menjadi brand ambassador Saintek. Tapi sayang tadi pelaksanaan acaranya telat,” komentarnya.

Setelah melalui berbagai seleksi yang ketat, pasangan dari Jurusan Biologi yaitu M. Dzaky Alfawwaz dan Hana Hanifah  terpilih menjadi pemenang Mojang dan Jajaka Saintek 2016, mengalahkan enam pasang peserta dari jurusan lain.